KOLOM TULISAN

WELLCOME

Senin, 13 April 2015

WARGA TULUNG AGUNG DIHIBUR KI BAMBANG TRI BAWONO

SGI, TULUNG AGUNG . Dalam rangka melestarikan budaya wayang kulit dalam masyarakat, Dinas Kebudayaan Provinsi Jawa Timur yang bekerjasama dengan Pemkab Tulungagung melalui Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung menggelar pertunjukan wayang kulit semalam suntuk Sabtu 04 April 2015.
Pertunjukan wayang kulit yang berlangsung di halaman Sanggar Bakti Pramuka Tulungagung dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Timur dan Wakil Bupati Tulungagung, Dinas Kebudayaan dan PariwisataPropinsi Jawa Timur serta Kepala SKPD terkait lingkup Pemkab Tulungagung ini selain untuk memberikan hiburan edukasi pada masyarakat juga untuk melestarikan Kesenian Tradisional serta   untuk membina dalang-dalang potensi yang ada di Jawa Timur.
Wakil Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, MM pada kesempatan tersebut  menyampaikan  terimakasih yang se tinggi-tingginya kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur, khususnya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata yang telah mempercayakan Kabupaten Tulungagung menjadi salah satu tempat Pergelaran Apresiasi Wayang Kulit ini. Untuk itu, mudah-mudahan kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Tulungagung khususnya para seniman di Tulungagung”
“ Apresiasi ini merupakan salah satu upaya pembinaan, pengembangan serta penghargaan kepada seniman dan seniwati khususnya para seniman pedalangan untuk melestarikan nilai-nilai budaya yang adi luhung, agar tetap dicintai oleh masyarakat. Untuk itu saya berharap agar Pergelaran Wayang ini dapat kita ambil hikmah positifnya, selanjutnya kita pedomani dalam kehidupan kita agar menjadi manusia yang berbudi luhur.”
Acara Pagelaran Wayang Kulit semalam suntuk yang mengambil ceritera Suket Kalanjana Sidik, menghadirkan bintang tamu Jo Kluthuk, Jo Klithik, dan salah satu Sinden ternama di Jawa Timur Nyi Lilis dari Madiun ini dimulai dengan ditandai penyerahan tokoh wayang kulit gunungan oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Saifulloh Yusuf pada dalang pementasan Ki Bambang Tri Bawono dari Blitar
(TEAM).

About the Author

Unknown

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 komentar:

Posting Komentar


iklan

 

Copyright © SUARA GEGANA INDONESIA. All rights reserved. Template by CB Blogger & Templateism.com